Facebook Facebook Facebook Facebook

ANDROID

Cokelat Dapat Mencegah Serangan Jantung

Kesimpulan tersebut diambil setelah mengadakan pengamatan terhadap 2.013 pasien yang beresiko mengalami serangan jantung selama lebih dari satu dekade.

INI kabar baik bagi para pecinta cokelat.

Cokelat telah lama diketahui memiliki efek positif untuk menangkal tekanan darah tinggi dan diabetes. Kini sekelompok peneliti dari Melbourne, Australia menemukan khasiat lain dari cokelat, yaitu dapat mencegah serangan jantung dan stroke.

Kesimpulan tersebut diambil setelah mengadakan pengamatan terhadap 2.013 pasien yang beresiko mengalami serangan jantung selama lebih dari satu dekade.

Para pasien yang diamati dalam penelitian ini memiliki sindrom metabolik, yaitu komplikasi gangguan kesehatan yang terdiri dari tekanan darah tinggi, obesitas, kadar lemak tinggi dalam darah dan ketidakseimbangan level gula darah, namun tidak pernah mengonsumsi obat secara rutin.

Konsumsi dark chocolate sebanyak 100 gram per hari diketahui mampu mencegah terjadinya 70 gangguan jantung non-fatal dan 15 gangguan jantung fatal pada 10.000 orang, seperti dicatat Daily Mail.

Selain bermanfaat bagi kesehatan, para peneliti melihat hal ini sebagai cara yang efektif untuk mengurangi biaya pengobatan dan kampanye pemerintah dalam menggalakkan gaya hidup sehat tanpa serangan jantung.

Dalam penelitian yang dimuat di BMJ.com itu, khasiat yang ditemukan para peneliti hanya terdapat pada cokelat jenis dark chocolate karena mengandung sekurang-kurangnya 60% cocoa.

Berbeda dengan cokelat susu atau cokelat putih yang kandungan cocoa di dalamnya sudah banyak berkurang. Cocoa dalam dark chocolate kaya akan flavonoid yang bermanfaat untuk memproteksi kesehatan jantung.

sumber : gayahidup.plasa.msn.com Kumpulan Informasi Menarik Foto : -
Tags : Kesehatan

0 comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 
Mr. Android © 2011 Design by Army Boots